Merayakan
Kebebasan
Dingin pegunungan ini mengempas tubuhku
Melemparkan sejuta kesalahan dalam ketidaksadaranku
Menyakitkan hati, pahit, perih, namun ini lah
kebebasanku
Aku
menemukan jalan baru, dibalik kebingunganku
Aku
menemuan cahaya baru, dibalik warna warni yang begitu bercahaya
Aku
menemukan keyakinan, dibalik keraguanku
Padamu ingin kusampaikan
Ini bukan soal aku dan kamu, tapi ini soal kita
Ini bukan bukan soal keegoisan, tapi ini soal
perasaan
Bukan
pergi dan mengala, tapi tak mau menang dalam keegoisan
Bukan
tawa kau dan aku, tapi tawa kita
Di ketinggian ini pesta sederhana membawa luka
Luka yang mengobati, luka yang memberi
Luka yang menghapuskan bekas
Selamat
jalan ketinggian, kutinggalkan perayaan ini padamu
Dengan
semua yang telah terjadi………..
Selamat
jalan, selamat jalan ketinggian
Ternate,
28 Februari 2019
By:
Furkan
Sangaji
#Coretantintapuipenpink
Tidak ada komentar:
Posting Komentar